Mungkin Perhiasan Indah Itu Bernama Akhwat

31 Mei 2010 10.19 By Tembalang Online


Pernahkah teman-teman mendengar kata akhwat? Atau malah dah biasa? Kalau dah biasa, jangan-jangan antum ikhwan? Haha, yang jelas, arti kata akhwat dan ikhwan berbeda dengan makna yang beredar di masyarakat kita. Sebenarnya ikhwan=saudara laki-laki, dan akhwat=saudara perempuan. Berarti aslinya kita semua ikhwan atau akhwat. Namun ternyata di masyarakat, kedua kata itu mengalami penyempitan makna. Yaitu orang yang memiliki ilmu agama lebih dan mendakwahkan islam, senantiasa bertakwa kepada Allah dan mencintai RosulNya. Tapi dalam kesempatan ini arsyil pengen cerita nih mengenai akhwat. Sebab jujur, aku jatuh hati sama mereka.

Sesungguhnya dunia adalah perhiasan dan sebaik-baik perhiasan adalah wanita (isteri) yang sholehah. (HR. Muslim)



Subhanallah, Allah menciptakan waktu tak pernah bertabrakan antara satu dan lain. Sehingga waktu pun mengalir terus dan tak pernah sekalipun mengok ke belakang. Hingga salah satu dari waktu itu mengantarkanku pada saat ini. Yaitu saat dimana aku sedang kuliah di Undip dan beremu dengan saudara-saudaraku yang senantiasa beriman kepada Allah dan RasulNya. Satu hal yang jelas, duniaku saat ini berbeda beberapa waktu yang lalu. Ketika dimana aku sedang mengarungi waktu di Pangkalan Bun (kota asalku-red). Ketika akhlak sebagian besar umat disana masih perlu didakwah dengan indahnya Islam. Bahkan mungkin bisa dibilang wanita seperti “akhwat” pun sulit sekali dijumpai. Malah (maaf), yang menutup perhiasan kepala dengan jilbab masih sedikit sekali. Sebagai contoh sewaktu SMA, di kelasku yang berisi 37 orang, hanya 1 orang yang memakai jilbab. Waallahualam, semoga saat ini teman-teman lainnya sudah menjadi wanita yang telah menyempurnakan penutup aurat mereka.

Berawal dari semester 1 kuliah, suatu peristiwa yang kuingat sampai sekarang mengenai akhwat membelalakkan mataku, hingga takjub dengan keistiqomahan mereka. Seorang dari temanku yang notabene “akhwat” mengajakku ke sebuah tempat. Kami berdua adalah dalam sebuah organisasi dan waktu itu ada acara tugas dari organisasi. Yaitu menghadiri sebuah rapat di Undip bawah. Gak kupercaya, sungguh dia waktu itu naik bis sendirian dan aku naik motor. Sama sekali dia tak akan mau membonceng motor lelaki yang bukan muhrim dengannya. Padahal jarak tempat lumayan jauh. Subhanallah. Semakin bertambah imanku sejak saat itu. Pernah suatu ketika aku dipaksa teman-temanku untuk memboncengi seorang wanita saat angkatan kami akan pulang dari berlibur ke Magelang, tapi mau gimana aku istiqomah untuk menolak hal itu dan akhirnya dicarikan solusi dan aku tak jadi memboncengi wanita.

Kembali ke hal akhwat, (aduh, topiknya sensitif nih). Jujur aku agak gimana gitu ngomongin tentang akhwat, kayak mau cari jodoh aja, wakakaka. Betewe, mengenai jodoh ada sebuah hadist bagus buat pedoman para pria mencari pendamping hidupnya, ntar di bagian paling akhir ya. 

Intinya menurutku sih, makna akhwat cukup simpel, yaitu “wanita yang sholehah / wanita yang taat beragama”. Jadi, konklusinya menurut hadist Rasulullah yang pertama tadi, akhwat bisa tuh masuk kategori “sebaik-baik perhiasan”. Insyaallah.

Dari Abu Hurairah Radliyallaahu 'anhu bahwa Nabi Shallallaahu 'alaihi wa Sallam bersabda: "Perempuan itu dinikahi karena empat hal, yaitu: harta, keturunan, kecantikan, dan agamanya. Dapatkanlah wanita yang taat beragama, engkau akan berbahagia." Muttafaq Alaihi dan Imam Lima.

Tulisan Lain yang berhubungan



Share
Add my Facebook here!

14 Response to "Mungkin Perhiasan Indah Itu Bernama Akhwat"

  1. Anonim Says:

    satu bukti betapa menjadi pusat perhatiannya seorang akhwat bagi seorang laki-laki (terlebih lagi ikhwan). itulah salah satu hikmah mengapa ALLAH memerintahkan kita (pr/lk)untuk menjaga pandangan,juga menjaga iteraksi.VMJ

  2. Kelik Isbiyantoro Says:

    ha ha ha ha ha ha ha ha ha ha ha ha ha ha ha ha aha aha ahak ahak ahak.... ampe batuk-batuk...
    subhannallah...
    arsyl lagi falling in love ni... :)
    tak ku sangka, tak ku kira, arsyl berani nulis kaya gini...
    dah berapa lama sil? siapa siapa siapa siapa siapa akwatnya sil? he he he becanda....

    kalo menurutku... kalo seorang ikhwah saling mengagumi adalah wajar sil. mereka mengagumi keteguhan imannya. eeiit jangan sampe denger bisikan setan lihat ke ruhiyahnya. bisa bahaya. ayo semangat sil keep istiqomah.

    are you ready?

  3. Tembalang Online Says:

    Buat Mega.
    Betul menjaga pandangan itu kudu! Gak memungkiri juga para aktivis dakwah. Bahwa sesungguhnya ikhwan akhwat juga manusia! Wah mengenai VMJ tiap orang harus bisa mencairkan diri... Misalnya ketika lagi khilaf terkena VMJ, bisa dengan sholat sunnah 2 rokaat

  4. Tembalang Online Says:

    Buat kelik...
    Thanks ya lik dah ngingetin...
    Ane cuma mengagumi aja kok...
    Insyaallah bisa ditahan lah...haha

  5. saidialhady Says:

    Sesungguhnya dunia adalah perhiasan dan sebaik-baik perhiasan adalah wanita (isteri) yang sholehah. (HR. Muslim)

    mudah2an istri saya termasuk hadist di atas.. amin..

  6. Tembalang Online Says:

    @Saidalhady
    AMinnnnnnnnnnnnnnnnnnnnnnn

  7. Anonim Says:

    keren sil artikelnya......
    buat bahan introspeksi,sering2 aj posting yg kaya gini,hehehe

    anna indra

  8. Akhwat Says:

    Askum. Ada akhwat masuk nih... boleh kan??
    Yang pasti, syetan akan senantiasa memanfaatkan peluang dosa yang ada dihadapan manusia. Jika dia tak mampu menggoda dengan dosa yang besar maka dia akan mengalahkan manusia dengan dosa-dosa kecil.
    berawal dari kekaguman, bukan tidak mungkin akan merambah pada kelalaian. ketika membuat tulisan inipun, pasti ada dia dalam pikiranmu.
    Hayo...ngaku...!!
    maka disini, manajemen qalbulah yang berlaku.

    Tak ada maksud lain dari koment ini, hanya sekedar menjalankan tugas seorang muslim, untuk senantisa watawaa shoubilhaq, watawaa shoubish-shabr...
    salam ukhuwah...

  9. hu5n11 Says:

    masukan buat mas kelik bloks ,bukan subhannallah mas..tp subhanallah..gak ada tasjidnya..afwan..^^

    buat smuanya salam kenal..Assalamu'alaykum warohmatullah wabarokatuh..

    memang benar..apa yang di katakan rosul itu..mar 'atusshalihah...( wanita shalihah )itu yang bila di pandang menyenangkan hati,serta bisa menjaga harta dan bisa mendidik anak2nya dengan baik.insya Allah

  10. ailove Says:

    hmm kalo menurut saya justru tidak baik membiarkan perempuan pergi sendiri jika seorang laki-laki memang bisa mengantarnya tanpa maksud dan tujuan tertentu.

  11. Arsyil Statistikawan Says:

    @ailove
    Lebih baik lagi kalau yg mengentarnya adalah yg muhrim...
    :D
    terims atas kunjungnannya

  12. reno Says:

    keren banget artikelnya,,
    like this.
    saya tunggu posting selanjutnya

  13. odik Says:

    akhwat jadi teringat jaman bujangan dulu ketika melihat wanita berjilbab dan cantik suka bilang oh dunia akherat melintas di depan padanganku...

    semoga aja arsyil berjodoh dengan akhwat.

  14. dan falz Says:

    wah ini semaikin menegaskan betapa indahnya sebuah erhiasan ya,, hoho

Posting Komentar

CARA BERKOMENTAR:
Beri komentar sebagai, pilih: Nama/URL
Isi nama anda, kosongkan "URL" jika tidak punya website/blog. Kalau ngisi alamat Web jangan lupa "http://", contoh: http://arsyil.blogspot.com

Ctt: Identitas anda sangat saya perlukan. Jgn lupa nama ya!

Daftar Isi

Kata Bijak Hari Ini

3 RUMUS SUKSES

Rumus 1 :
Man Jadda Wajada
(Siapa yang bersungguh-sungguh akan berhasil)
Rumus 2 :
Man Shobaro Zhafira
(Siapa yang bersabar akan beruntung)
Rumus 3 :
Man Saro 'Aladdarbi Washola
(Siapa yang berjalan di jalur-Nya akan sampai)