TIPS! Cara Buat Hari dan Tanggal Bahasa Indonesia di Excel Pakai RUMUS

30 Agustus 2018 20.55 By Arsyil Statistikawan 1 Komentar


Seringkali perusahaan kita berhubungan dengan klien yang tak hanya dari institusi namun juga dari retail. Sedangkan klien retail bisa jadi dari level menengah dan/atau ke bawah yang tidak mungkin komunikasi perusahaan kita menggunakan bahasa inggris. Komunikasi dapat berupa surat atau email yang bisa jadi jumlah target kliennya banyak.

Contohnya saja pada perkerjaan yang dilakukan oleh cewek aku di salah satu bank. Dalam melakukan penagihan atas kredit nasabah, surat yang digunakannya menggunakan bahasa Indonesia serta jumlah nasabahnya ratusan. Meskipun pekerjaan untuk menulis hari dan tanggal tak lah sulit, namun alangkah lebih efektif jika bisa dikerjakan secara otomatisasi dengan memanfaatkan rumus excel.

Hal ini biasanya dilakukan berbarengan dengan pembuatan file master untuk selanjutnya dilakukan mail merge dalam membuat surat dengan jumlah yang banyak.

Rumus yang sudah aku buat memanfaatkan formula dair vlookup, weekday, day, month, dan year. Namun kunci utamanya adalah sebelumnya sudah membuat database hari dan tanggal bahasa indonesia yang dapat dilakukan di sheet berbeda. Pemisahan sheet ini biasa kulakukan untuk membedakan worksheet utama dan pendukung.

KLIK DI LINK INI untuk dapat filenya:
DOWNLOAD FILE RUMUS HARI DAN TANGGAL BAHASA INDONESIA

-ARSYIL-
Jangan lupa komentarnya ya! kalau kamu mau share artikel/ file aku jangan lupa menyertakan sumbernya ya!

Selengkapnya...

SOLVED! Cara Membuat Terbilang Angka Pakai RUMUS

20.24 By Arsyil Statistikawan 1 Komentar


Beberapa waktu lalu cewek aku yang bekerja di bank minta tolong untuk membantu kerjaan dia. Kebetulan dia lagi bikin surat penagihan yang jumlahnya cukup banyak. Salah satu data yang ditampilkan di surat itu adalah terbilang dari angka. Memang sih mudah, tapi kalau banyak kan juga lumayan menyita waktu.

Setelah cari kesana kemari,,,, googling kemana-mana akhirnya...TIDAK KETEMU!! hahaha. Maka aku memutuskan untuk membuat rumusnya sendiri BY MY SELF. Alhamdulillah walaupun sampai 2 jam selesai juga memikirkan formula yang panjangnya..

Rumus excel ini memanfaatkan fungsi vlookup namun kompleks.
Buat yang mau menggunakannya download di blog aku satunya klik:

LINK DOWNLOAD FILE RUMUS TERBILANG ANGKA BY ARSYIL

-ARSYIL-
Jangan lupa komentarnya ya! kalau kamu mau share artikel/ file aku jangan lupa menyertakan sumbernya ya!

Selengkapnya...

Daftar Isi

Kata Bijak Hari Ini

3 RUMUS SUKSES

Rumus 1 :
Man Jadda Wajada
(Siapa yang bersungguh-sungguh akan berhasil)
Rumus 2 :
Man Shobaro Zhafira
(Siapa yang bersabar akan beruntung)
Rumus 3 :
Man Saro 'Aladdarbi Washola
(Siapa yang berjalan di jalur-Nya akan sampai)