Software Gratis MSDNAA Untuk Mahasiswa UNDIP

17 Februari 2010 12.03 By Tembalang Online 7 Komentar


Apa itu MSDNAA? MSDNAA adalah MSDN Academic Aliance. Mengenai kepanjangan MSDN arsyil gak tau… ^^. Tapi singkat cerita MSDNAA adalah semacam bentuk kerjasama Microsoft dengan Universitas di Indonesia. Nih selengkapnya.. (Arsyil kutip dari situs Microsoft User Group Indonesia (mugi.or.id)

MSDN Academic Alliance (MSDNAA) adalah Program yang menghubungkan ke software secara mudah dan murah bagi mahasiswa dan fakultas dalam bidang teknologi dan desain terbaru untuk mendapatkan perangkat lunak Microsoft yang mereka butuhkan. MSDNAA juga merupakan program Microsoft yang tersedia untuk organisasi akademis, terutama universitas, walaupun ada juga yang versi SMA. Sekolah-sekolah yang berpartisipasi membayar biaya tahunan untuk MSDNAA layanan, untuk di tukar yang berlaku departemen (ilmu komputer, teknik komputer, teknologi informasi, dan bidang-bidang yang berhubungan dengan organisasi), serta mahasiswa dan fakultas dapat memperoleh salinan dari lisensi perangkat lunak Microsoft seperti seperti Microsoft Windows, Visual Studio dan produk lainnya.

Nah untuk di UNDIP sendiri dipegang oleh Ilmu Komputer, notabene Fakultas MIPA. Jadi bagi anak MIPA buruan daftarin diri kalian…

Gampang kok caranya, nih langkah-langkahnya:
1. Daftarkan Email Address : Pergi ke Dekanat lantai 2 bagian Adm Akademik temui Pak Amri (berada di dekat pintu). Maka akan disuruh mengisi data (Nama, NIM, Email, Jurusan, Alamat, Nomor HP) dan serahkan 1 lembar fotokopi KTM. Kalu udah jangan lupa ucapkan terima kasih.
2. Login Email: Buka email aktif yang kamu daftarkan tadi. Akan ada email dengan subjek “Welcome to MSDN Academic Alliance: Online Software System”. Jangan ragu-klik aja! :D hehe. Dibaca aja, hingga di bawah ada link dan disuruh ngeklik! (yang di bawah kalimat “Your MSDNAA Online Software System can be found at:”). Eitss lupa, dibaca dulu Username dan password yang diberikan di email kamu itu..
3. Login ELMS: Link tadi menuju ELMS (E-academic License Management System, -artinya apa ya?-). Saran saya setelah login sebaiknya ganti password yang tadi diberikan oleh di email tadi dengan password baru kesayangan kamu.
4. Download Software: Sebaiknya login tadi jangan di close dulu! Buka tab baru menuju ke http://msdnaa.ilkom.undip.ac.id -> Klik link download di bagian atas. Nah disini adalah daftar software yang bisa kamu download gratis! Pilih salah satu, misal “Windows 7 Professional (x86) - DVD (English)”.
5. Add to Chart: Sambil menunggu downloadan selesai kamu kembali ke halaman login yang tadi itu. Klik My software -> Pada Announcements, ganti search by produck tittle dengan software yang kamu download tadi, yaitu “ Windows 7 Professional (x86) - DVD (English)” lalu klik go! -> Add to Chart -> I agree -> Check Out
6. Dapatkan Serial Number: Sampai di langkah tadi Masukkan last and first name, dan pastikan kotak kecil di bawahnya tercentang, lalu klik next > Tada….! Selamat anda sudah memperoleh serial number.. Ketemu gak?? Makanya dibaca tuh keterangannya. Selamat ya! Dicatet kalau perlu disave aja tuh biar gak lupa.

Selengkapnya...

Sama-Sama Kelahiran Pangkalanbun

04 Februari 2010 14.56 By Tembalang Online 5 Komentar

rumah adat pangkalanbun
“sma2 kelahiran pangkalnbun” itulah bunyi judul dari sebuah pesan yang masuk ke facebook q tadi malam (03/01 /10) jam 21.26. Nama pengirimnya adalah Akhmad Hadi. Nama yang belum ada di daftar teman facebookku sebelumnya. Yang kemudian kutahu bahwa barusan ada permintaan teman dari nama itu. Lalu pesan itu kubuka dan kubaca.

“slam z waktu browsing nyri2 tentang p.bun ketemu blog..na kmu aQ seneng..coz kurang na informasi di p.bun membuat Qu sulit cari2 info na…terimakasih byak…atas blog…tilis lagi bro..tentang kota masni s Qita…(akhmad hadi)”

Balas:
“Iya betul di internet masi minim info ttg pbun. Slain itu blogger pbun blm byk. Mgkn krna slh stux sarana yg masi blm mudah d pbun. Skrg tgl dmn bang? Wah sy jg terimaksh kmbli sy trksan ad pmbaca blog sy yg ngasi tggapan d fb. Yg mn sy jd mrasa g sia2 ngeblog. Mhn srn n msuknx”

Yup emang bener, aku senang ada pembaca blogku yang berkirm tanggapan di facebookku. Apalagi ini tentang pangkalanbun. Karna sejak awal aku membuat blog ini salah satunya emang untuk menulis tentang pangkalanbun. Liat aja tuh motto blogku “Dunia Harus Tahu Bahwa Pangkalan Bun Ada”. Dan aku juga membuat blog khusus mengenai pangkalanbun yaitu di arsyil.blogdetik.com yang sudah memiliki komentar puluhan buah.

Tulisan ini kupersembahkan untuk blogku,
Semoga blog ini bisa menyenangkan hati para pengunjungnya, memberfikan tulisan yang berkualitas, pokoknya berguna lah.

Selengkapnya...

Daftar Isi

Kata Bijak Hari Ini

3 RUMUS SUKSES

Rumus 1 :
Man Jadda Wajada
(Siapa yang bersungguh-sungguh akan berhasil)
Rumus 2 :
Man Shobaro Zhafira
(Siapa yang bersabar akan beruntung)
Rumus 3 :
Man Saro 'Aladdarbi Washola
(Siapa yang berjalan di jalur-Nya akan sampai)